kasreman.ngawikab.go.id – Gladi kotor pelantikan Penjabat Kepala Desa Tawun berjalan lancar Selasa (27/12/2022).
Kegiatan dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Kasreman diikuti oleh Camat Kasreman, Sekcam, Kasi Pemerintahan, Kasi PMD, dan seluruh JFU Kecamatan Kasreman.
Bertugas sebagai pembawa acara Munarsih, ajudan Gatot, pembawa baki Endang, pembaca petikan SK Doni, rohaniawan Joko.
Gladi kotor diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan petikan SK, pembacaan sumpah, penandatanganan Berita Acara, kata pelantikan, sambutan – sambutan dan diakhiri dengan doa.
Selesai gladi kotor Camat Kasreman menyampaikan evaluasi “Lagu Indonesia Raya tolong disiapkan dengan baik, besok pagi kita lakukan gladi bersih sebelum pelantikan dimulai”, terang Ayik panggilan akrab Camat Kasreman ini.
Pelantikan Penjabat Kepala Desa Tawun dilaksanakan Rabu (28/12/2022) bertempat di Pendopo Kecamatan Kasreman. (D’Krist)