Sinergitas Bersama Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Desa

kasreman.ngawikab.go.id – Sinergitas bersama Tenaga Pendamping Profesional Desa sebagai langkah awal perencanaan program kegiatan Tahun Anggaran 2023.

Koordinasi dan evaluasi dilaksanakan di ruang Seksi Pemerintahan dan PMD, Kamis (5/1/2023) diikuti oleh Kasi Pemerintahan Doni Krist, Kasi PMD Joko Soeharyanto, Pendamping Desa M. Hardi, Davit, Rusbiyanti, dan Arya.

Rapat diawali penyampaian oleh Kasi Pemerintahan Doni Krist, “Memasuki Tahun 2023 ini mari kita sama – sama merencanakan kegiatan yang benar – benar menjadi prioritas bagi Desa, baik itu pembangunan infrastruktur maupun peningkatan kapasitas sumber daya manusia dan lembaga – lembaga Desa,” terang Doni.

Dalam kesempatan yang sama, Joko Soeharyanto selaku Kasi PMD menyampaikan beberapa evaluasi, “Untuk pembangunan infrastruktur agar lebih diperhatikan Dokumen Pengadaan Barang dan Jasa harus lengkap, selain itu monitoring dan evaluasi ke Desa – Desa lebih kita intensifkan,” kata Joko.

Sementara itu koordinator Pendamping Desa Muhammad Hardi menyampaikan rencana kegiatan secara umum, “Tahun ini kita masih menunggu pagu definitif dari DPMD Ngawi. Setelah turun Peraturan Bupati kita sosialisasikan ke Desa – Desa, selanjutnya Desa menyusun Rancangan APBDes yang akan kita evaluasi di Kecamatan, selain itu Desa juga perlu kita agendakan peningkatan kapasitas Kaur Perencanaan dan Kasi Kesejahteraan terkait mekanisme pengadaan barang dan jasa,” terang Hardi dengan penuh semangat.

Dengan adanya evaluasi dan koordinasi program kegiatan Tahun 2023 ini diharapkan mulai tahap perencanaan sampai dengan pelaporan bisa berjalan sesuai dengan Peraturan Perundang undangan yang berlaku, dan tepat waktu.